Kepribadian Aisyah R.A Dalam Buku Sejarah Lengkap Kehidupan Ummul Mu’minin Aisyah R.A Karya Sulaiman An-Nadawi

Ramadhanti, Nabila and Kusen, Kusen and Karolina, Asri (2022) Kepribadian Aisyah R.A Dalam Buku Sejarah Lengkap Kehidupan Ummul Mu’minin Aisyah R.A Karya Sulaiman An-Nadawi. Sarjana thesis, IAIN Curup.

[img] Text
Nabilla Ramadhanti.pdf

Download (1MB)

Abstract

Sesuai dengan latar belakang yang telah dikemukakan, buku karya Sulaiman An-Nadawi yang berjudul Sejarah Lengkap Kehidupan ummul Mu‟minin Aisyah R.A menjelaskan tentang kehidupan Aisyah, kepribadiannya serta pendidikan�pendidikan dan akhlak beliau. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kepustakaan atau library research yakni penelitian yang dilakukan dengan cara membaca, menelaah, atau memeriksa sumber-sumber data dari perpustakaan. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data melalui dokumentasi dan teknik analisis data menggunakan teknik content analysis. Adapun pertanyaan yang dikaji yakni: Bagaimana biografi Aisyah?, Bagaimana pendidikan dan keilmuan Aisyah R.A? dan Bagaimana Kepribadian Aisyah R.A dalam buku Sejarah Lengkap Kehidupan Ummul Mu‟minin Aisyah R.A Karya Sulaiman An-Nadawi?. Tujuan dari penelitian ini Untuk mengetahui Kepribadian Aisyah R.A dalam buku Sejarah Lengkap Kehidupan Ummul Mu‟minin Aisyah R.A Karya Sulaiman An-Nadawi. Hasil dari penelitian kepribadian dalam buku Sejarah Lengkap Kehidupan Ummul Mu‟minin karya Sulaiman An-Nadawi dalam kajian ini yaitu kepribadian Aisyah R.A terbentuk ketika ia tinggal bersama kedua orang tuanya. Ayah Aisyah yakni Abu Bakar yang memiliki hubungan sangat dekat dengan Rasulullah. Ayah Aisyah memiliki kemampuan keagamaan yang tinggi dan memberikan keilmuan itu kepada putra-putrinya terutama dalam kepribadian yang baik. Kepribadian Aisyah menggambarkan apa yang disampaikan dan dicontohkan oleh Rasulullah sehingga ia patut menjadi contoh khususnya bagi kaum muslimah. Kata Kunci : Keprbadian, Aisyah R.A, Karya Sulaiman An-Nadawi

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Ramadhanti, NabilaUNSPECIFIED
Kusen, KusenUNSPECIFIED
Karolina, AsriUNSPECIFIED
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc
L Education
L Education > LC Special aspects of education
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Mrs sulistyowati
Date Deposited: 21 Feb 2023 08:23
Last Modified: 21 Feb 2023 08:23
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/2166

Actions (login required)

View Item View Item