Optimalisasi Peran Guru dalam Meningkatkan Proses Belajar Mengajar Siswa MIN 1 Rejang Lebong pada Masa New Normal

Michel, Redo and Harmi, Hendra and Wahyuningsih, Wiwin Arbaini (2021) Optimalisasi Peran Guru dalam Meningkatkan Proses Belajar Mengajar Siswa MIN 1 Rejang Lebong pada Masa New Normal. Sarjana thesis, Institut Agama Islam Negeri Curup.

[img] Text
OPTIMALISASI PERAN GURU DALAM MENINGKATKAN PROSES BELAJAR MENGAJAR SISWA MIN 1 REJANG LEBONG PADA.pdf - Accepted Version

Download (1MB)

Abstract

Adapun permasalahan penelitian ini mengenai optimalisasi peran guru dalam meningkatkan proses belajar mengajar pada masa new normal, karena guru harus mempunyai peran dalam proses pembelajaran karena hal ini merupakan hal yang mutlak harus dimiliki seorang guru agar tugasnya sebagai pendidik dapat terlaksana dengan baik. Salah satu bentuk usaha yang dapat dilakukan oleh guru dalam meningkatkan proses belajar mengajar pada masa new normal adalah guru selalu berinovasi dan menggunakan perangkat pembelajaran sesuai dengan kondisi saat ini, sehingga peneliti tertarik untuk meneliti dengan judul optimalisasi peran guru dalam meningkatkan proses belajar mengajar siswa min 1 rejang lebong pada masa new normal. Dengan tujuan untuk mengetahui peran guru dalam meningkatkan proses belajar mengajar, bentuk usaha yang dilakukan oleh guru dalam meningkatkan proses belajar mengajar pada masa new normal dan hambatan yang dihadapi oleh guru dalam meningkatkan proses belajar mengajar pada masa new normal. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif, sedangkan pengumpulan data menggunakan teknik observasi yaitu pengumpulan data dengan menggunakan pengamatan langsung terhadap suatu objek, wawancara yaitu mengumpulkan data dengan cara mengajukan pertanyaan secara lisan kepada sumber data, dan dokumentasi yaitu adalah kumpulan data mengenai hal-hal yang berbentuk catatan, transkrip, agenda dan sebagainya. Teknik analisis data menggunakan teknik reduksi data, penyajian data, dan menarik kesimpulan atau verifikasi. Setelah data terkumpul maka penulis mengelola data dengan cara triangulasi. Dari hasil pengelolaan data dan analisis data yang dilakukan, maka dapat disimpulkan bahwa peran guru dalam meningkatkan proses belajar mengajar sudah cukup baik, guru dengan segala kemampuan yang dimiliki selalu berinovasi untuk menciptakan pembelajaran yang aktif, guru juga telah menggunakan rencana pembelajaran sesuai dengan kondisi pada saat ini yang diperoleh baik dari webinar maupun media cetak hal ini sebagai bentuk usaha yang dilakukan oleh guru. Selanjutnya, adapun hambatan yang dihadapi oleh guru adalah singkatnya waktu yang diberikan sehingga hal ini menjadi tantangan baru bagi guru serta kurangnya pelatihan yang diberikan kepada guru.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Michel, RedoUNSPECIFIED
Harmi, HendraUNSPECIFIED
Wahyuningsih, Wiwin ArbainiUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Peran Guru, New Normal
Subjects: L Education
L Education > LB Theory and practice of education
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Mrs hasni hartati
Date Deposited: 21 Feb 2023 08:04
Last Modified: 21 Feb 2023 08:04
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/1937

Actions (login required)

View Item View Item