Peran Profesional Wali Kelas dalam Mengatasi Disgrafia (Studi Kasus pada Siswa Kelas II SDN 10 Ujan Mas)

Sapitri, Dina and Kusen, Kusen and Bahri, Syaiful (2020) Peran Profesional Wali Kelas dalam Mengatasi Disgrafia (Studi Kasus pada Siswa Kelas II SDN 10 Ujan Mas). Sarjana thesis, Institut Agama Islam Negeri Curup.

[img] Text
DINA SAPITRI 16591080 PERAN PROFESIONAL WALI KELAS.pdf - Accepted Version

Download (2MB)

Abstract

Kemampuan menulis sangat penting dalam proses pembelajaran. Menurut Permendiknas no.58 tahun 2009 bahwa anak usia 5-6 tahun telah mencapai tingkat perkembangan motorik halus dan motorik kasar sehingga anak dengan usia tersebut telah mampu menulis tangan. Namun di kelas II SD Negeri 10 Ujan Mas masih terdapat siswa yang mengalami kesulitan menulis atau yang dikenal dengan disgrafia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana gambaran siswa yang mengalami disgrafia, bagaimana peran profesional wali kelas dalam mengatasinya, serta apa saja hambatan dalam mengatasi hal tersebut. Metode yang digunakan dalam penelitian ini bersifat deskriptif yang menggunakan pendekatan kualitatif. Hasil penelitian ini antara lain : (1) Pertama siswa yang mengalami disgrafia di kelas II SD Negeri 10 Ujan Mas menunjukkan gejala-gejala seperti ukuran huruf yang tidak konsisten, penggunaan huruf kecil dan huruf kapital masih tercampur, tulisan yang tidak mengikuti garis pada buku, huruf atau kata yang ditulis terbalik, dan terdapat penghilangan huruf atau kata. (2) Kedua peran profesional wali kelas dalam mengatasi disgrafia telah berjalan dengan cukup baik. (3) Ketiga hambatan wali kelas dalam mengatasi disgrafia pada siswa adalah kurangnya perhatian orang tua dan tidak terjalin kerja sama antara pihak sekolah dan orang tua.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Sapitri, DinaUNSPECIFIED
Kusen, KusenUNSPECIFIED
Bahri, SyaifulUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Peran Profesinal Wali Kelas, Disgrafia
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LC Special aspects of education
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Mrs hasni hartati
Date Deposited: 21 Feb 2023 07:53
Last Modified: 21 Feb 2023 07:53
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/1710

Actions (login required)

View Item View Item