Faktor Penyebab Pernikahan Usia Dini dan Dampaknya Terhadap Pendidikan Keluarga di Desa Tik-Kuto Kecamatan Rimbo Pengadang

Suryani, Eli and Rahman, Abdul and Wanto, Deri (2017) Faktor Penyebab Pernikahan Usia Dini dan Dampaknya Terhadap Pendidikan Keluarga di Desa Tik-Kuto Kecamatan Rimbo Pengadang. Diploma thesis, IAIN Curup.

[img] Text
FAKTOR PENYEBAB PERNIKAHAN USIA DINI DAN DAMPAKNYA TERHADAP PENDIDIKAN KELUARGA DI DESA TIK-KUT.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini latar belakangi dari penyebab pernikahan usia dini dan dampaknya terhadap pendidikan keluarga di Desa Tik-Kuto Kecamatan Rimbo Pengadang. Penulis ingin mengetahui bagaimana pendidikan keluarga bagi keluarga yang melakukan pernikahan usia dini dari segi dampaknya. Dengan adanya pendidikan yang di tanam dikeluarga sejak dini maka anak remaja akan menjalankan pendidikan dengan sungguh-sungguh karena hal itu dianggap sebagai sesuatu yang penting dalam hidupnya karena sudah dibangun sejak dini dalam keluarga oleh orang tuanya dan oleh sebab itu akan berkurangnya dampak bagi remaja yang dalam hal ini adalah pernikahan usia dini. Bukan hanya pendidikan saja yang menjadi faktor penyebab pernikahan usia dini dari faktor tersebut maka akan timbul beberapa dampak dari pernikahan yang dilakukan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif (field riseach), data yang dikumpulkan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data, reduksi data, penyajian data dan menarik kesimpulan. Dengan menggunakan triangulasi. Temuan peneliti dalam penelitian ini adalah pertama, faktor penyebab pernikahan usia dini. Faktor ekonomi, faktor pendidikan, faktor pergaulan bebas, faktor dorongan orang tua. Kedua, dampak fositif yang dialami yaitu membantu ekonomi keluarga, terhindar dari perbuatan yang dilarang Allah SWT, dan mempercepat mempunyai keturunan, sedangkan dampak negatif rawan perceraian, resiko kematian bayi, angka kemiskinan yang tinggi, membatasi akses pendidikan pada anak. ketiga, Kondisi pendidikan yang ada pada keluarga yang melakukan pernikahan usia dini yaitu sudah sejak kecil ditanamkan nilai-nilai agama melalui TPQ yang ada di Desa hanya saja pada kenyataannya pendidikan tidak memberikan pengaruh pada anak yang melakukan pernikahan usia dini.

Item Type: Thesis (Diploma)
Creators:
CreatorsEmail
Suryani, EliUNSPECIFIED
Rahman, AbdulUNSPECIFIED
Wanto, DeriUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Pernikahan dini; Pendidikan Keluarga
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Mrs Tika Meldina
Date Deposited: 25 Jul 2019 03:37
Last Modified: 25 Jul 2019 03:37
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/17

Actions (login required)

View Item View Item