Rika, Rika and Murniyanto, Murniyanto and Fakhruddin, Fakhruddin (2021) Kontribusi Komite Sekolah Terhadap Manajemen Sarana dan Prasarana di MIS 01 Lebong Tambang. Masters thesis, IAIN Curup.
Text
KONTRIBUSI KOMITE SEKOLAH TERHADAP MANAJEMEN SARANA DAN PRASARANA DI MIS 01 LEBONG TAMBANG.pdf Download (4MB) |
Abstract
Komite sekolah merupakan mitra kepala sekolah yang memiliki peran sebagai pemberi pertimbangan, sebagai pendukung, sebagai pengawas dan sebagai mediator. Kesemua peran itu tidak dapat berdiri sendiri akan tetapi memiliki keterkaitan antara peran yang satu dengan peran yang lainnya. Dalam rangka untuk meningkatkan mutu sekolah, maka diperlukan sarana dan prasaran yang memadai. Untuk melengkapi sarana dan prasarana tersebut maka diperlukan kontribusi dari komite sekolah karena anggaran dana sekolah yang tidak mencukupi. Dalam penelitian ini penulis menggunakan pendekatan kualitatif. Di mana tujuan penelitian ini yakni peneliti akan melihat kegiatan yang berkenaan dengan tujuan dari penelitian ini. Adapun subjek dalam penelitian ini yaitu komite sekolah, kepala madrasah, guru dan wali murid. Hasil dari Penelitian ini yaitu kondisi sarana dan prasarana di MIS Lebong Tambang secara garis besar sudah cukup memadai, meskipun masih ada kekurangan kelas yang mana MIS Lebong Tambang masih menumpang di SMP 10 lebong sebanyak 2 kelas dan media pendukung seperti infokus yang masih terbatas namun tetap menunjang proses belajar mengajar. Manajemen sarana dan prasarana di MIS Lebong telah berjalan dengan baik, hal ini dapat di lihat dari perencanaan yang mana komite madrasah selalu berkoordinasi dengan pihak madrasah dalam setiap kegiatan penyusunan RAPBS hingga pengesahan RAPBS. Untuk pengadaan, komite selalu berkoordinasi dengan pihak madrasah untuk melakukan pengadaan apakah dropping dari pemerintah atau meminta sumbangan baik itu dengan wali murid maupun masyarakat. Sebagai pengontrol, komite selalu memantau kegiatan pengaturan (inventarisasi, penyimpanan, pemeliharaan) penggunaan hingga penghapusan sarana prasarana. Komite sekolah telah memberikan kontribusinya terhadap manajemen sarana dan prasarana di MIS 01 Lebong tambang.
Item Type: | Thesis (Masters) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Uncontrolled Keywords: | Kata Kunci: Komite Sekolah, Manajemen, Ssarana dan Prasarana | ||||||||
Subjects: | H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform L Education > L Education (General) |
||||||||
Divisions: | Pasca_Sarjana > Manajemen Pendidikan Islam-S2 | ||||||||
Depositing User: | Mr hardinata | ||||||||
Date Deposited: | 21 Feb 2023 07:49 | ||||||||
Last Modified: | 21 Feb 2023 07:49 | ||||||||
URI: | http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/1639 |
Actions (login required)
View Item |