Kepemimpinan Kepala MTs. Negeri 1 Lubuk Linggau Dalam Membina Budaya Islam Moderasi

Sukardi, Sukardi and Hamengkubuwono, Hamengkubuwono and Ifnaldi, Ifnaldi (2020) Kepemimpinan Kepala MTs. Negeri 1 Lubuk Linggau Dalam Membina Budaya Islam Moderasi. Masters thesis, IAIN Curup.

[img] Text
KEPEMIMPINAN KEPALA MTs. NEGERI 1 LUBUK LINGGAU DALAM MEMBINA BUDAYA ISLAM MODERASI.pdf

Download (3MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui 1. Bagaimana keadaan budaya Islam moderasi di MTs Negeri 1 Lubuklinggau, 2. Bagaimana kepemimpinan kepala MTs Negeri 1 Lubuklinggau, 3. Bagaimana kepemimpinan kepala MTs Negeri 1 Lubuklinggau dalam membina budaya Islam moderasi, 4. Bagaimana hasil pembinaan budaya Islam moderasi di MTs Negeri 1 Lubuklinggau. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif. Penelitian ini dilakukan di Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Lubuklinggau yang terletak di jalan Jenderal Sudirman No.06 Kelurahan Kali serayu, Kecamatan lubuklinggau Utara, Kota Lubuklinggau propinsi Sumatera Selatan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa berdasarkan analisis keadaan budaya Islam moderasi di MTs Negeri 1 Lubukliggau menyangkut aspek Akidah, ibadah dan akhlak. Kepemimpinan kepala MTs Negeri 1 Lubuklinggau terdiri dari peran leader, administrotor, supervsior, edukator, manejer, motivator dan inovator. Kepemimpinan kepala MTs Negeri 1 Lubuklinggau dalam membina budya Islam moderasi telah membina aspek akidah, ibadah dan akhlak. Hasil pembinaan budaya Islam moderasi pada aspek akidah mengadakan ceramah agama ketika PHBI, menekankan pengaplikasian pelajaran akidah akhlak. Pada aspek ibadah telah mendirikan rumah tahfiz dan program tahfiz al-qur’an, memasukkan pelajaran tahfiz quran pada pelajaran mulok, menyediakan guru hafiz qur’an 30 juz dari pulau jawa, memondokkan siswa-siswi selama sebulan menghapal alqur’an secara bergiliran. Pada aspek akhlak lebih banyak kegiatan seni dan olah raga di bandingkan kegiatan keagamaan baik untuk guru dan staf maupun untuk siswa.

Item Type: Thesis (Masters)
Creators:
CreatorsEmail
Sukardi, SukardiUNSPECIFIED
Hamengkubuwono, HamengkubuwonoUNSPECIFIED
Ifnaldi, IfnaldiUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: Kepemimpinan dan Budaya Islam Moderasi
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc
H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Pasca_Sarjana > Manajemen Pendidikan Islam-S2
Depositing User: Mr hardinata
Date Deposited: 21 Feb 2023 07:46
Last Modified: 21 Feb 2023 07:46
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/1560

Actions (login required)

View Item View Item