Pengembangan Nilai-Nilai Karakter Di SDN 56 Rejang Lebong

Anggraini, Nia and Harmi, Hendra and Amrillah, H.M.Taufik (2022) Pengembangan Nilai-Nilai Karakter Di SDN 56 Rejang Lebong. Sarjana thesis, IAIN CURUP.

[img] Text
Skripsi nia anggraini.pdf

Download (4MB)

Abstract

Pengembangan karakter merupakan suatu sistem pendidikan yang berterkaitan antara komponen- komponen karakter yang mengandung nilai- nilai perilaku, yang dapat dilakukan atau bertindak secara bertahap dan saling berhubungan antara pengetahuan nilai-nilai perilaku dengan sikap atau emosi yang kuat. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kebijakan sekolah dalam mengembangkan karakter jujur dan disiplin, dan untuk mengetahui problematika dalam menggembangkan nilai-nilai karakter. Pendekatan yang akan digunakan dalam penelitian ini, yaitu dengan pendekatan kualitatif, sedangkan ditinjau dari tujuannya penelitian ini tergolong dalam penelitian deskriptif. Subjek dalam penelitian ini adalah di SDN 56 Rejang lebong, yang terdiri dari kepala sekolah, wali kelas IV, dan beberapa anak murid kelas IV, yang dimintai keterangan serta pendapat tentang pengembangan nilai-nilai karakter terkhusus dalam karakter jujur dan disiplin Dengan teknik pengumpulan data yang menggunakan teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa saat mengembangkan karakter jujur dan disiplin di SDN 56 Rejang Lebong adalah 1. Memberikan pengajaran secara terus menerus kepada siswa, 2. Membiasakan berperilaku jujur, 3. Memberikan keteladanan, 4. Memberikan punishment, 5. Mengadakan refleksi kejujuran, 6.membiasakan mematuhi aturan, 7. Memberikan teguran atau sanksi bagi siswa melanggar tata tertib disekolah. Simpulan dari penelitian ini adalah, pengembangan nilai karakter jujur di SDN 56 Rejang Lebong dalam menyeimbangkan aspek hukuman, proses dalam pemebalajaran, dan evaluasi saat belajar dapat meningkatkan karakter jujur. Pengembangan nilai karakter disiplin di SDN 56 Rejang Lebong dalam menjadi modelling dapat meningkatkan karakter disiplin.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Anggraini, NiaUNSPECIFIED
Harmi, HendraUNSPECIFIED
Amrillah, H.M.TaufikUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Nilai karakter, jujur dan disiplin
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Mr emeraldo nugroho
Date Deposited: 21 Feb 2023 02:27
Last Modified: 21 Feb 2023 02:27
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/1442

Actions (login required)

View Item View Item