Komunikasi Dakwah Pembina Mahasiswa Asrama Institut Agama Islam Negeri Curup

Fauzi, Ramadhani and Yusro, Ngadri and Anrial, Anrial (2021) Komunikasi Dakwah Pembina Mahasiswa Asrama Institut Agama Islam Negeri Curup. Sarjana thesis, IAIN Curup.

[img] Text
KOMUNIKASI DAKWAH PEMBINA MAHASISWA ASRAMA.pdf - Accepted Version

Download (1MB)

Abstract

Program yang di adakan di dalam Ma’had (asrama) yaitu program mentoring atau kajian Al-quran pada setiap malam jum’at, kemudian seperti kultum subuh yang dilakukan oleh para mahasiswa untuk melatih dan mengasah skill dan mental para mahasiswa yang tinggal di asrama, menghafal Al-qur’an serta muhadhoroh setiap malam sabtu merupakan bentuk dari kegiatan yang di adakan di asrama kemudian salah satu kegiatan pendalaman bahasa asing (Arab-inggris) yang dilaksanakan pada setiap pagi sabtu dan minggu.Pada dasarnya tujuan didirikannya Ma’had di IAIN Curup adalah untuk dapat mengubah pola tingkah laku serta akhlaq yang lebih baik lagi. Penelitian ini berfoukus pada komunikasi dakwah pembinaan mahasiswa asrama Ma’had Al-Jami’ah IAIN Curup tentang apa strategi komunikasi dakwah dalam pembinaan pada mahasiswa asrama kemudian program-program apa saja yang diadakan di asrama dalam proses pembinaan mahasiswa asrama serta faktor apa saja yang menjadi pendukung dan penghambat dalam pembinaan mahasiswa asrama. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif yang bertujuan untuk mengetahui strategi komunikasi dakwah dalam pembinaan mahasiswa asrama ma’hada Al-Jami’ah IAIN Curup. Sumber data utama dalam penelitian ini adalah para pembina asrama Ma’had Al-Jami’ah IAIN Curup. Dalam mengumpulkan data penulis melakukan metode wawancara, observasi dan dokumentasi. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa komunikasi dakwah yang digunakan oleh para pembina adalah komunikasi kelompok. Program yang diadakan di asrama berkaitan dengan pembinaan seperti belajar malam tahfidz qur’an muhadhoroh, halaqoh, dan kultum subuh. Faktor pendukung dari komunikasi dakwah dalam pembinaan mahasiswa asrama adalah adanya sarana dan prasarana yang memadai, sedangkan faktor penghambatnya adalah karena latar belakang pendidikan agama yang minim serta penyalahgunaan kemajuan teknologi.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Creators:
CreatorsEmail
Fauzi, RamadhaniUNSPECIFIED
Yusro, NgadriUNSPECIFIED
Anrial, AnrialUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Komunikasi, Dakwah, Pembinaan, Mahasiswa,Asrama
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam
Depositing User: Mrs yuni hartini
Date Deposited: 21 Feb 2023 02:26
Last Modified: 21 Feb 2023 02:26
URI: http://e-theses.iaincurup.ac.id/id/eprint/1401

Actions (login required)

View Item View Item